Cara Menata Kamar yang Sempit Menjadi Lebih Nyaman
Rumahku syurgaku, kata tersebut menggambarkan rumah yang nyaman untuk di tinggali. Rumah memang harus dibuat senyaman mungkin karena bisa dibilang rumah tempat kita mencurahkan semua keluh kesah setelah lelahnya beraktivitas di luar. Akan tetapi tidak semua orang mempunyai bakat menata rumah yang cantik. Buktinya banyak juga cara menata rumah yang tidak karuan dan terkesan acak-acakan. Jika itu terjadi pada anda, sebaiknya gunakan jasa design interior untuk membantu anda menata rumah yang sesuai dengan keinginan.
Setiap rumah tentunya pasti ada beberapa bagian yang menjadi favorit para keluarga. Salah satunya adalah kamar tidur. Kamar tidur merupakan tempat paling pribadi bagi pemiliknya. Kamar yang bersih, luas dan tertata rapi memang keinginan setiap orang, akan tetapi tidak semua orang memiliki kamar yang luas. Ini lah salah satu tantangan bagi pembuka jasa design interior, bagaimana caranya agar kamar yang sempit tersebut bisa terasa luas dan nyaman. Berikut ada beberapa tips cara menata kamar yang sempit diantaranya:
- Penataan furniture
Pilihlah furniture yang memang benar-benar dibutuhkan dan digunakan. Kadang kita ingin menyimpan semua barang yang kita perlukan di dalam kamar. Karena dengan memasukan furniture yang tidak terlalu penting akan membuat ruangan kamar anda semakin sempit. Apalagi jika anda menambahkan beberapa barang elektronik seperti TV dan lain sebagainya. Bisa dibayangkan ruangan kecil anda akan terasa semakin panas dan pengap. Simpanlah barang yang memang sangat anda butuhkan dan sebagian bisa anda simpan di luar kamar anda.
- Manfaatkan sudut kamar
Sudut ruangan kamar anda dapat anda gunakan untuk menyimpan lemari kecil. Atau meja kecil yang nantinya bisa digunakan untuk menaruh televisi atau barang elektronik lainnya. manfaatkanlah ruang kosong yang tidak terpakai untuk menyimpan barang-barang yang memang jarang anda gunakan atau buku-buku lama yang sudah tak terpakai seperti di bawah tempat tidur atau di atas lemari pakaian. Hal ini bisa menjadi solusi yang baik, tetapi anda perlu penataan yang menarik agar kamar anda terlihat rapi dan bagus. Anda juga bisa memanfaatkan dinding kamar anda untuk menyimpan barang. Anda bisa menggunakan rak yang bisa di tempel di dinding.